Gemuruh air menambah sejuk suasana objek wisata mata buntu seakan mengajak pengunjung untuk segera melas penat menjadikannya sambutan yang menggoda hati untuk segera menggelar tikar alas daun pandan di sela-sela rimbunan hutan tropis sambil menikmati undak-undakan air terjun yang bersusun 33 yang terbentuk secara alami. kupu-kupu beterbangan dan hinggap di antara sembulan anggerk hutan yang bertengger menyembul diantara pakis hutan menempel di batang pohon dan bebatuan menjadikan bonus untuk melepas penat sambil bersantap bersama keluarga atau teman. obyek wisata matabuntu terletak di Wasuponda. keunikan obyek wisata ini, diundakan paling atas pengunjung dapat menemui sebuah batu berbentuk alat kelamin pria yang konon dipercayai dapat membantu bagi pasangan yang belum dikaruniai anak, ada pula yang meyakini sebagai tempat mengikat janji bagi pasangan muda-mudi. percaya atau tidak.
2. DANAU MATANO
Danau matano terletak di pinggiran Sorowako. luasnya mencapai 8.218,21 Ha dan merupakan salah satu danau terdalam mencapai 550 M. Sumber air danau matano berasal dari sebuah kolam berukuran 8×12 M di desa Matano. beberapa tepian danau Matano kini dijadikan tempat rekreasi seperti Pantai Ide, pantai kupu-kupu dan pantai Salonsa. danau ini menawarkan panorama eksotik, air yang sejuk, landscaping tepian danau tertata rapi dipenuhi rimbunan pohon-pohon besar menjadikan suasananya sangat teduh. bagi pecinta olah raga air tidak perlu khawatir, karena sarana rekreasi di danau Matano dilengkapi berbagai fasilitas seperti kayak, banana boat, jets ski, kapal pesiar, serta didukung dengan penempatan kasebo, bungalow, restaurant, taman bermain untuk anak-anak serta fasilitas lengkap lainnya. di danau matano ini pula telah banyak ditemukan benda-benda peninggalan purbakala yang berada di dasar danau maupun gugusan gua yang berada di sepanjang dana matano.